SATUBMR.BOLMUT- Pemerintah daerah Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) siap melaksanakan vaksinasi, sesuai dengan perintah Presiden Joko Widodo pada saat rapat terbatas di Istana Negara mengenai Pandemi Covid-19 dan rencana pelaksanaan vaksinasi.
Hal ini disampaikan Bupati Bolmut Drs.Hi Depri Pontoh saat melakukan kunjungan di Puskesmas Biontong, Kamis 7 Januari 2021. Bupati Depri Pontoh menuturkan, vaksin sekarang sudah tibah di Provinsi Sulut, kalau vaksin tersebut sudah tibah di Bolmut tentu yang digaris depan itu kita pemerintah, memberi contoh yang paling pertama.
“Jadi contoh yang paling pertama itu adalah pemerintah, kemudian Dinas Kesehatan, semua ini sudah berkomitmen akan memberikan contoh kepada masyarakat untuk di vaksin,” ungkap Depri
Ditambahkanya, tidak ada yang perlu dikhawatirkan lagi, pak presiden sudah mengaskan itu, pak mentri, pak gubernur dan sampai para bupati secara terkordinasi kapolres, dandim, kejaksaan membackup semua ini.
“Jadi kita tinggal menunggu kapan vaksin tersebut akan tibah di Bolmut, tapi pada intinya kami Pemda Bolmut siap untuk melaksanakan vaksinasi,” pungkas Pontoh
Basir