Terkini

Pasca Perayaan Tahun Baru, Jemaat Ahmadiyah Bersih-bersih Pusat Kota

×

Pasca Perayaan Tahun Baru, Jemaat Ahmadiyah Bersih-bersih Pusat Kota

Sebarkan artikel ini

SATUBMR,KOTAMOBAGU – Tahun baru, identik dengan pesta kembang api dan petasan. Pasca pergantian tahun baru, biasanya menyisakan sampah di jalanan. Jemaat Ahmadiyah Sulut 02 Bolmong Raya digagas oleh LSM (Humanity First Indonesia), Selasa pagi (01/01/2019) gelar CTC (Clean the City) atau bersih-bersih kota.

CTC dilakukan di perempatan Taman Kota hingga Jalan Ahmad Yani di Monumen Perjuangan depan Paris Kotamobagu. Sedikitnya 120 jemaat turut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.

Menurut Ahmad Suparja Hidayat, Mubaligh Daerah Jemaat Ahmadiyah 02, sedikitnya 120 orang turut berpartisipasi lakukan pembersihan lokasi yang dilalui.

Menurutnya, kegiatan CTC dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia. “Kurang lebih enam puluh kota dilakukan kegiatan serupa,” ujarnya.

Suparja menjelaskan, kegiatan tersebut bertujuan memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai pentingnya menjaga kebersihan.

“Membuang sampah pada tempatnya dan mengawali tahun baru dengan sesuatu yang baik, bersih dan bermanfaat bagi masyarakat,” tukasnya saat menghubungi satubmr.com.

 

Tim redaksi satubmr.com