Kotamobagu

Wali Kota Kotamobagu Hadiri Rakor Pengelolaan Keuangan dan Efisiensi Belanja APBD

×

Wali Kota Kotamobagu Hadiri Rakor Pengelolaan Keuangan dan Efisiensi Belanja APBD

Sebarkan artikel ini
Wali Kota Kotamobagu, Weny Gaib, menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Pengelolaan Keuangan dan Asistensi Efisiensi Belanja APBD//Foto: Kominfo Kotamobagu.

KOTAMOBAGU, SATUBMR.COM – Wali Kota Kotamobagu, Weny Gaib, menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Pengelolaan Keuangan dan Asistensi Efisiensi Belanja APBD yang digelar di Aula Mapalus, Kantor Gubernur Sulawesi Utara, Rabu (12/3/2025).

Kegiatan ini diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara sebagai langkah strategis dalam meningkatkan kapasitas pengelolaan keuangan daerah.

Rakor ini juga menjadi tindak lanjut dari Instruksi Presiden Nomor 1 Tahun 2025 yang menekankan pentingnya efisiensi belanja dalam pengelolaan APBN dan APBD.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh para kepala daerah se-Sulawesi Utara dan menghadirkan Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Bima Arya Sugiarto sebagai pemateri utama, yang memaparkan kebijakan efisiensi anggaran untuk tahun 2025.

Gubernur Sulawesi Utara, Yulius Selvanus, dalam sambutannya menegaskan pentingnya sinergi antara pemerintah provinsi, kabupaten, dan kota dalam memastikan pengelolaan anggaran yang sesuai regulasi.

Ia juga mengatakan perlunya pengelolaan anggaran yang efisien, transparan, dan akuntabel demi mendukung pembangunan daerah dan kesejahteraan masyarakat.

“Pengelolaan anggaran yang tepat sasaran dan sesuai prioritas nasional akan memastikan pembangunan daerah berjalan efektif. Semua pemerintah daerah harus berkomitmen untuk lebih efisien dalam menggunakan anggaran demi kepentingan masyarakat,” ujar Gubernur Yulius.***