Bolmut

FGD RAD Pangan Dan Gizi Tahun 2019-2023

×

FGD RAD Pangan Dan Gizi Tahun 2019-2023

Sebarkan artikel ini

SATUBMR,BOLMUT – Bupati Bolmut Drs. Hi. Depri Pontoh yang diwakili oleh Asisten Perekonomian Pembangunan dan Kehumasan Sekda Jacomina H. J. Mamuaja, S.Pd membuka secara resmi kegiatan Focus Group Discussion (FGD) Penyusunan Rencana Aksi Daerah (RAD) Pangan dan Gizi yang bertempat di Ruang Rapat Bapelitbang.

Bupati Bolmut melalui sambutan tertulis yang dibacakan oleh Asisten Sekda menyampaiakan dokumen perencanaan pembangunan pangan dan gizi merupakan tindaklanjut dari dokumen diatasnya seperti RPJPD dan RPJMD yang bersifat Sektoral melalui pendekatan spasial.

Dijelaskan, Kebijakan di bidang pangan dan gizi dalam lima tahun ke depan diarahkan pada aspek produksi, konsumsi, aksesibilitas dan pelayanan kesehatan.

“Pemerintah Daerah berkomitmen mencapai target kebijakan bidang pangan dan gizi di daerah melalui lima pilar RAD pangan dan gizi yaitu Perbaikan gizi masyarakat, peningkatan aksesibilitas pangan yang beragam, mutu dan keamanan pangan, perilaku hidup bersih dan sehat, serta koordinasi pembagunan pangan dan gizi,” ujar Jacomina.

Turut Hadir Tenaga Ahli Stikes Manado Rakhmawati Agustini, SKM, MPH, Kepala Bapelitbang Abd. Nazarudin Maloho S.Pd, M.Si, Pimpinan Perangkat Daerah Terkait, Tim Teknis dan Penyusun RAD Pangan dan Gizi Bolmut.

Basir Ilyas