SATUBMR,BOLSEL– Usai pelaksanaan apel Korpri, jajaran Pemerintah Daerah Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan menggelar acara
Acara ini dihadiri langsung oleh Bupati H. Iskandar Kamaru SPt, MSi yang didampingi Ketua TP-PKK kabupaten Ny. Hj. Selpian Kamaru-Manoppo bersama Wakil Bupati Deddy Abdul Hamid yang didampingi Sekretaris TP-PKK Ny. Rosdiana Abdul Hamid-Lapatola. Hadir pula, Ketua DPRD Ir. Ariffin Olii, Sekda M. Arvan Ohy SSTP, MAP bersama para Asisten Sekda, Staf Ahli dan Staf Khusus, pimpinan PD, pimpinan instansi vertikal, para Sangadi serta jajaran ASN.
Syukuran diawali dengan zikir dan doa yang dipandu oleh Ustaz Hajrin Saripi Lc dan diikuti oleh seluruh hadirin undangan.
Bupati Iskandar dalam menyampaikan pidato sambutan terkait peringatan 3 tahun kepemimpinan Berkah.
“Begitu banyak prestasi dan capaian yang telah diraih selang 3 tahun kepemimpinan saya bersama Pak Wabup Deddy. Tentu ini semua berkat dukungan bapak ibu seluruh perangkat daerah serta kerja yang sinergis dengan pihak legislatif dan Forkopimda,” paparnya.
Pemimpin pilihan rakyat ini lalu mengungkap beberapa capaian penting di antaranya pada bidang kesehatan di mana dalam tahun ini di RS Bolsel sudah akan tersedia alat cuci darah. Di bidang pendidikan, Pemda telah menyekolahkan ratusan guru PAUD ke perguruan tinggi dan memberikan beasiswa penuh kepada mahasiswa kedokteran.
Selain itu, sudah ada 5900 lebih penerbitan sertifikat tanah gratis yang diberikan Pemda di luar program dari pemerintah pusat.
“Saya bersama Pak Wabup Deddy mengucapkan terimakasih kepada jajaran pemerintah daerah, pimpinan dan anggota DPRD, seluruh anggota forum komunikasi pimpinan daerah, seluruh ASN serta masyarakat dan semua pihak yang telah men-support kinerja kami dalam 3 tahun penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan daerah yang kita sama-sama cintai ini,” pungkas Bupati menutup sambutan.
- Berikut beberapa prestasi dan capaian pasangan Berkah selama 3 tahun terakhir:
Bidang Pendidikan
- Bantuan Perlengkapan Sekolah untuk Peserta Didik PAUD/TK, SD dan SMP yang menjadi kewenangan Kabupaten/kota;
- memberikan Beasiswa Kuliah Gratis bagi Guru-guru PAUD sejumlah 150 guru;
- memberikan Beasiswa Akhir Studi untuk S1, S2 Dan S3;
- memberikan Beasiswa Anak Asuh Pemda;
- satu-satunya di Sulut yang memberikan Beasiswa Pendidikan Kedokteran dibiayai penuh oleh Pemerintah Daerah, saat ini ada 5 Mahasiswa yang sedang menempuh pendidikan Kedokteran;
- pemenang Anugerah Mapalus Pendidikan Sulut 2023;
- menerima penghargaan dari Kemdikbudristek pada Epilog Pusaka 2023 untuk kategori pemerintah daerah inspiratif implementasi pencegahan dan penanganan kekerasan di lingkungan satuan pendidikan melalui aplikasi Silaras;
- Duta Teknologi Kemendikbudristek tahun 2023 atas nama Salehudin SPd;
- terbaik 1 kategori kemitraan strategis Kemdikbudristek dan pemerintah daerah bidang pendidikan;
- terbaik 1 kategori 100% akses platform rapor pendidikan jenjang pendidikan dasar;
- terbaik 1 kategori satuan tugas; pencegahan dan penanganan kekerasan di lingkungan satuan pendidikan;
- terbaik 1 kategori jumlah peserta survey lingkungan belajar;
- terbaik pengelola Program Indonesia Pintar (PIP) tahun 2022-2023;
- selesai melaksanakan program Bolsel Zero Buta Aksara tahun 2023.
Bidang Kesehatan
- sudah mencapai UHC (universal health coverace) yaitu jaminan BPJS Kesehatan yang dibiayai oleh pemerintah daerah, capaian UHC ada di angka 98 %, olehnya Bolsel termasuk kategori non cut off, di mana apabila masyarakat berobat, maka saat mendaftar langsung aktif BPJSnya, dan cukup memperlihatkan KTP atau KK;
- Kabupaten Bebas Frambusia oleh Kemenkes;
- mempertahankan kabupaten bebas malaria (zero malaria);
- capaian prevalensi stunting, berdasarkan Survey Status Gizi Indonesia (SSGI) dari 37,24 % menjadi 27,9 % turun sebesar 9,5 %, sedangkan berdasarkan e-ppbgbm dari 5,21 % menjadi 2,97 % turun sebesar 2,24 %;
- seluruh puskesmas sudah reakreditas, dengan hasil 5 puskesmas dengan kategori paripurna yaitu Puskesmas Molibagu, Adow, Pinolosian, Milangodaa dan Momalia, 2 puskesmas dengan kategori utama yaitu Puskesmas Duminanga dan Dumagin, 2 puskesmas dengan kategori madya yaitu Puskesmas Onggunoi dan Sinombayuga, sedangkan untuk RSUD telah dilaksanakan reakreditas.
Bidang Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang
- pemenuhan layanan air minum melalui spam, sebanyak 13.825 rumah tangga telah mendapat akses air minum;
- pemenuhan layanan air limbah domestik, sebanyak 11.663 rumah tangga telah mendapatkan layanan pengolaan air limbah domestik;
- peningkatan infrastruktur dalam menunjang perekonomian daerah, panjang jalan dalam kondisi mantap adalah 193.78 km;
Bidang Perumahan
- Bantuan stimulan perumahan swadaya (BSPS) rumah layak huni sejumlah 1.258 unit;
- pemberian sertifikat gratis bagi masyarakat (PTSL) yang bekerjasama dengan BPN sebanyak 5.959 bidang tanah;
- mendapatkan insentif fiskal sebesar Rp. 6.313.683.000, dana ini digunakan untuk pembuatan rumah layak huni bagi masyarakat miskin ekstrim, yaitu sebanyak 58 KK yang sudah memiliki lahan sendiri, serta pengadaan lahan bagi 32 KK;
- mendapatkan DAK Tematik PPKT Kawasan Bakida sebesar Rp. 43.634.479.000, dengan rincian air minum sebesar Rp. 14.032.008.000, sanitasi (limbah dan TPS 3R) sebesar Rp. 4.347.117.000, serta perumahan, jalan dan drainase Rp. 25.255.354.000.
Bidang Sosial
- penyaluran KUBE sebanyak 59 kelompok;
- penyaluran bansos lansia disabilitas sebanyak 996 orang;
- penyaluran makan dan minum bagi korban bencana sebanyak 16.740 jiwa;
- pemberian dana duka bagi keluarga kurang mampu.
Bidang Pengawasan
- penilaian MCP Korsupgah KPK peringkat 2 se-Sulut dengan capaian 81%;
- pemantauan tindaklanjut rekomendasi LHP BPK rangking 2 se-Sulut dengan nilai 87,64%;
- penilaian maturitas SPIP terintegrasi oleh BPKP level 3;
- penilaian kapabilitas APIP level 3.
Bidang Pemerintahan, Hukum dan Pelayanan Publik
- peringkat 2 se-Sulut laporan penyelenggaraan pemerintahan daerah (LPPD);
- peresmian mal pelayanan publik (MPP) “Berkah Dayanan” oleh Menteri PAN-RB. MPP ini adalah yang ketiga di Sulut setelah kota Bitung dan kota Manado;
- peringkat 2 se-Sulut dalam perekaman e-ktp dengan capaian 98,11 %
- daerah inovatif kategori kabupaten dari kKemendagri dengan skor 49,43. Skor ini tertinggi se-Sulut;
- penghargaan Kabupaten Layak Anak (KLA) kategori pratama oleh Kementerian PPPA;
- juara 1 Pelayanan Sejuta Akseptor (PSA) dalam rangka Harganas tahun 2023.
- juara 1 pelayanan metode kontrasepsi MKJP tingkat provinsi.
- juara III capaian 100% pelaksanaan PK23( pendataan keluarga 23)
- TP-PKK juara 1 lomba tata administrasi tingkat provinsi dalam rangka peringatan HKG-PKK 2023 yang diwakili oleh PKK desa Momalia 2 kec. Posigadan.
- Kabupaten Peduli HAM yang ke-8 kali
piagam penghargaan Anubawa Sasana Desa dari Kemenkumham, dimana ada 2 desa yang masuk desa sadar hukum yaitu desa Nunuk kec. Pinolosan dan desa Soguo kec. Bolaang Uki;
- penerima manfaat BPJS Ketenagakerjaan selang 2021-2023 sebanyak 172 klaim dengan total santunan JKK/JKM sebesar Rp.7.283.000.000 ;
- status desa di kab. Bolsel menurut indeks desa membangun (IDM) tahun 2023: desa mandiri 19 desa, desa maju 62 desa, sedangkan untuk desa tertinggal maupun sangat tertinggal sudah tidak ada lagi di Kabupaten. Bolsel.
Ayub Posi