Bolsel

Banjir Landa Bolaang Mongondow Selatan

×

Banjir Landa Bolaang Mongondow Selatan

Sebarkan artikel ini
Banjir di Bolsel. Foto Ayub

SATUBMR,BOLSEL- Babinsa Koramil 1303-08/Bolaang Uki Sertu Alan Mohune Turun langsung memantau luapan air banjir di Desa Tangagah Kecamatan Bolaang Uki Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan, Jumat (3/07/2020).

Selain Babinsa, Ketua Bawaslu Rolis Hasan juga turut memantau rumah warga yang terdampak banjir di desa tersebut.

Hasil pantauan media SATUBMR.COM air meluap di Desa Tangagah dari pagi pukul 4:00 hingga pukul 9:30. akibatnya, puluhan rumah warga tergenang air.

Pohon yang tumbang di Desa Tangagah

Kata Sertu Alan, curah hujan yang cukup tinggi sehingga air naik dan menggenangi rumah warga. Dirinya meminta masyarakat yang terkena banjir tetap waspada.

“Tetap menjaga keselamatan, kesehatan jangan sampai luapan air tersebut memakan korban jiwa,” harapnya.

Sertu Harnes Saadula Anggota Koramil 1303-08/Posigadan yang juga tinggal di Desa Tangagah mengimbau bagi orang tua tetap menjaga anaknya. Jangan sampai anak kita tidak terkontrol terlebih anak-anak suka bermain air.

“Kita harus sabar dan tetap waspada menghadapi bencana banjir.” ucap Harnies

Ketua Bawaslu Rolis Hasan S.IP saat di temui mengatakan, semua perlu hati-hati karena curah hujan saat ini cukup deras. kepada seluruh masyarakat selalu utamakan kesehatan dan jangan panik.

“Semoga hujan cepat redah,” tutup Rolis yang juga warga Desa Tangagah.

Ayub posi