SATUBMR.COM, BOLMUT – Cegah penularan Covid-19 di daerah, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) Bupati Drs. Hi Depri Pontoh, meminta warga yang ada di luar daerah jangan dulu balik di Bolmut.
Hal ini disampaikan bupati kepada para wartawan saat menggelar konferensi pers di ruangan kerjanya, Senin (6/4/2020).
“Awalnya ini, pemerintah sudah menyurat kepada keluarga-keluarga, menyampaikan melalui media sosial agar masyarakat Bolmut yang ada di luar daerah jangan dulu pulang,” tukas bupati dua periode ini.
Karena kondisi masyarakat Bolmut yang ada di luar daerah, baik dari provinsi Gorontalo, dari Manado, dari Jakarta dan Makasar pasti mereka akan mudik. Rata-rata, mereka adalah anak sekolah.
“Maka untuk itu, diimbau kepada, jangan dulu ada yang mudik, karena mengingat kondisi kabupaten Bolmut sampai dengan hari ini belum ada yang terjangkit Covid-19,” imbuhnya.
Basir