SatuBMR,BOLMONG– Bupati Bolaang Mongondow Yusra Alhabsyi dan Wakil Bupati Dony Lumenta hadiri perayaan hari pemuda GMIBM dan Hari Paskah, kegiatan tersebut dilaksanakan di Desa Bolangat Timur Kecamatan Sangtombolang. Senin(21/04/2025).
Turut hadir dalam kegiatan ini yakni Kapolres bolmong AKBP Lido Antoro SIK, Wakapolres Kompol Risno Luas, Ketua Dewan Bolmong Toni tumbelaka, Anggota DPRD Bolmong, Anggota Dewan Provinsi, Ketua Badan Pekerja Sinode, wakil ketua Senode, para Pendeta Sinode. Danyon Armed serta 11 ribu peserta.
Dengan mengangkat tema “Damai sejahtera Kristus ditengah keluarga”, Ketua Badan pekerja Sinode GMIBM Pendeta Fecky Kamasaan M. Th dalam penyampaiannya mengucapkan terimakasih kasih kepada pemerintah Kabupaten karena sudah turut membantu sehingga kegiatan ini berlangsung dengan baik, selain itu, dirinya juga mengajak seluruh jemaat agar dapat bersinergi dan berkolaborasi bersama Pemerintah Bolmong dalam mewujudkan visi-misi JUARA, Maju dan sejahtera.
“Tentu ini merupakan kebanggan bagi kami karena Ini kali pertama Bupati dan wakil Bupati hadir bersama dalam acara keagamaan gereja Masehi Injil Bolaang Mongondow,” Ucapnya.
Dalam sambutannya, Bupati Bolaang Mongondow Yusra Alhabsyi mengucapkan selamat datang di Kabupaten Bolaang Mongondow kepada seluruh pemuda dan jemaat GMIBM.
Dirinya berharap agar kegiatan ini dapat memupuk rasa kebersamaan dan persaudaraan baik bagi sesama jemaat GMIBM maupun dengan Jemaat lain bahkan dengan umat yang lain.
“Hadirnya ribuan pemuda dan jemaat ditempat ini menambah kemeriahan Peringatan hari Pemuda GMIBM dan Paskah,”kata Bupati.
Selain itu, Bupati meminta agar kegiatan perayaan Hari Pemuda dan Paskah kedepannya wajib dilaksanakan di Kabupaten Bolaang Mongondow.
Diakhir acara, didampingi Wakil Bupati Dony Lumenta, Bupati Yusra memberikan dana bantuan kerja sama Pemerintah dan Jemaat GMIBM.