Adrianus: Banser Kotamobagu Tidak Takut

SATUBMR, KOTAMOBAGU – Satuan Koordinasi Cabang (Satkorcab) Barisan Ansor Serbaguna (Banser) Kota Kotamobagu, Adrianus Mokoginta SE, angkat bicara soal fitnah di media sosial. Menurutnya, postingan dan komentar sudah berlebihan.

Anggota DPRD dari PDI-P ini mengatakan, banyak anggota Banser bereaksi terkait postingan tersebut. Namun, Dia menenangkan anggotanya untuk tidak mengambil tindakan lain.  Nus sapaan akrabnya ini mengaku memilih mengambil langkah hukum dan melaporkannya bersama PC Ansor Kotamobagu.

Baca Juga:   Bus Oleng, Satu Penumpang Luka-luka

“Benar, kami difitnah didanai Komunis, dibentur-benturkan soal Papua. Ini sudah keterlaluan. Banyak akun asli dan palsu yang menyerang Banser, seperti ada komando. Ini jika dibiarkan akan berbahaya,” tukas Adrianus, Rabu (28/8/2019).

Banser menurut Mokoginta sudah teruji. Sejak zaman penjajahan selalu terlibat berjuang mempertahankan NKRI dan hingga kini terus eksis. “Jangan anggap remeh Banser. Kami tidak takut,” ujarnya.

Dia mengingatkan warga pengguna media sosial Facebook untuk tidak mudah terprovokasi oleh oknum-oknum yang tidak bertanggungjawab. Dihadapan Kapolres Kotamobagu, AKBP Gani Fernando Siaahaan, Dia mendesak agar kasus ini diseriusi dan segera memprosesnya.

Baca Juga:   Mengungkap Aksi Pencurian Baterai Tower Telkomsel

Sementara itu, Kapolres Kotamobagu mengaku, akan segera memproses laporan dari Banser Ansor.

Selain anggota Ansor dan Banser Kotamobagu, tampak Tim Kuasa Hukum PW Ansor Sulut, Haris Mokoginta SH, Ikbal SH, Ariyati Panu SH dan PW Ansor Jusran Deby Mokolanot, S.Ag MSi, turut medatangi Mapolres.

Tim

Related Articles

Close