SATUBMR,KOTAMOBAGU– Satuan Lalu lintas Polres Kotamobagu akan melibatkan puluhan anak Polisi Cilik guna mengikuti lomba di Polda Sulut.
Puluhan pelajar ini berasal dari Sekolah Dasar Kristen 10 Kotamobagu dan mendapat bimbingan langsung Kepala Satuan Lalulintas AKP La Daena.
Menurut La Daena, para polisi cilik ini mewakili Polres Kotamobagu dalam kegiatan yang diselenggarakan 19-20 September di Polda Sulut di Kota Manado.
Menurut Kasat Lantas, lomba yang akan diikuti yakni Lomba senam lalu lintas, pengaturan lalu lintas, olah vokal tentang pelopor keselamatan berlalulintas, serta lomba peraturan baris berbaris dalam rangka ulang tahun Ops Lalu Lintas yang dilaksanakan di seluruh Indonesia.
“Semoga mendapat hasil yang baik nantinya,” ungkap AKP La Daena.
Dirinya berharap, agar anak-anak yang menjadi Polisi Cilik ini bisa menjadi contoh bagi anak-anak yang lain dan yang terpenting dapat bisa membawa nama Polres Kotamobagu khususnya Satuan Lalulintas menjadi lebih baik.
Jhay Yambat