Bolmut

Tegas Bupati Bolmut Sirajudin Lasena Soal Kedesiplinan ASN

×

Tegas Bupati Bolmut Sirajudin Lasena Soal Kedesiplinan ASN

Sebarkan artikel ini

SATUBMR.BOLMUT- Bupati Dr. Sirajudin Lasena melakukan monitoring dikantor Dinas yang ada di kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut). Kamis 06 Maret 2025.

Dalam pantauan media satubmr.com, Bupati Sirajudin Lasena menyampaikan beberapa hal di depan kantor dinas yang ada di Bolmut, terutama pada kedisiplinan Aparatur sipil negara (ASN).

“Segera berbenah, rubah akhlak, karena yang paling utama adalah pelayanan kepada masyarakat itu yang penting,” tegas Bupati Sirajudin Lasena.

Lanjut Bupati, komitmen, kerja sama dan rasa tanggung jawab harus selalu di tanamkan pada diri masing-masing, fokus pada kerja pemerintahan, pelayanan pada masyarakat.

“ASN di lingkup pemerintah daerah dalam hal ini Dinas harus lebih disiplin, lebih kolaboratif, dan selalu transparan,” tutupnya.

Ilyas