Bolsel

Bupati dan Wabup Bolsel Pantau Langsung Pemilihan Sangadi di 27 Desa

×

Bupati dan Wabup Bolsel Pantau Langsung Pemilihan Sangadi di 27 Desa

Sebarkan artikel ini

SATUBMR,BOLSEL- Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) H. Iskandar Kamaru SPt dan Wabup Deddy Abdul Hamid melakukan pemantauan langsung disejumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) dalam rangka Pemilihan Sangadi (Kepala Desa) Serentak Tahun 2021, Senin (26/04).

Pemantauan dilakukan di dua tempat berbeda. Yaitu di Kecamatan Bolaang Uki dan Kecamatan Pinolosian.

Bupati Iskandar Kamaru SPt melakukan pemantauan dari Desa Tabilaa dan berakhir di Desa Toluaya, Kecamatan Bolaang Uki. Sedangkan Wabup Deddy Abdul Hamid berkeliling memantau dari Desa Kombot sampai di Desa Linawan 1 Kecamatan Pinolosian.

Bupati dan Wabup dalam agendanya itu menyampaikan, agar masyarakat selalu menjaga Protokol Kesehatan demi mengurangi dampak Covid19, dan selalu menjaga rasa kekeluargaan.

“Iskandar mengucapkan terimakasih dan penghargaan kepada jajaran Kemendagri yang telah memberikan rekomendasi pelaksanaan Pilsang di 27 Desa, Tim Pemantau Pilsang dari Kemendagri saat kunjungan langsung ke TPS mengapresiasi kiat-kiat Bupati dalam menghimbau pelaksanaan Pilsang yg sesuai Prokes Covid-19.

“Berbeda pilihan itu merupakan suatu hal yang lumrah, akan tetapi tujuannya sama yaitu menuju desa yang maju dan sejahtera,” ungkapnya

Sementara itu, Ditjen Bina Pemdes Kemendagri, DR. Drs Yusharto Huntoyungo saat melakukan zoom Meeting bersama bupati, mengapresiasi kepada Pemda Bolsel yang dinilai mampu melaksanakan Pilsang, dengan mengikuti Prokes sesuai amanat Permendagri 72 Tahun 2020.

“Dengan pelaksanaan Pilsang yang pertama kali digelar di Sulut di masa Pandemi ini, diharapkan daerah lain dapat menjadikan Bolsel sebagai role model dalam menggelar pelaksanaan Pilsang di masa Pandemi Covid-19,” kata Yusharto.


Ayub Posi