Bolsel Terendah Kasus Covid-19 di Sulawesi Utara

SATUBMR,BOLSEL- Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) menjadi daerah dengan angka terendah kasus positif corona di Provinsi Sulawesi Utara (Sulut). Meski begitu, tim Satgas Penanganan COVID-19 Bolsel terus melaksanakan 3T (test, treasure/tracking, and treatment) melalui swab tes secara massal.

Juru bicara tim Satgas Penanganan COVID-19 Bolsel, dr Sadly Mokodongan mengatakan, meskipun terendah di Sulut, pihaknya masih terus melakukan swab tes secara massal.

Baca Juga:   Wabup Deddy Membuka Kegiatan Penginputan RUP APBD-P Tahun Anggaran 2023

ASN, masyarakat, pelaku perjalanan dan anggota TNI dan Polri terus dilakukan swab tes. Itu hasil selama melakukan swab sejak awal Oktober yang terdiri dari ASN, masyarakat dan pihak keamanan,” ungkap dia belum lama ini.

Ia juga menyampaikan, bahwa pemerintah memberikan layanan pemeriksaan gratis swab tes atau rapid tes kepada masyarakat. “Jangan khawatir. Ini diberikan secara gratis. Tidak perlu membayar, karena pemerintah daerah sudah menyediakan semua,” tuturnya

Baca Juga:   Bupati Serahkan Bantuan Sembako Kepada Lansia

Dia pun mengajak, masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan dengan menerapkan 3M (memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak).

Ayub Posi

Related Articles

Close