Kotamobagu

Rastono: Jika Ada yang Janjikan Bisa Lobi Anggaran di Diknas, itu Tidak Benar

×

Rastono: Jika Ada yang Janjikan Bisa Lobi Anggaran di Diknas, itu Tidak Benar

Sebarkan artikel ini
Rastono S.Pd,MM

SATUBMR,KOTAMOBAGU – Dinas Pendidikan (Diknas) Kotamobagu mengimbau seluruh Kepala Sekolah (Kepsek) untuk tidak percaya dengan iming-iming lobi anggaran di Diknas. Soal anggaran, sudah ada mekanismenya.

Hal itu disampaikan Sekretaris Diknas Rastono S.Pd, MM. Menurutnya, jika ada pihak yang sering berinteraksi dengan para Kepsek menjanjikan seperti itu, jangan langsung percaya.

“Kami tegaskan, jangan percaya dengna orang yang mengaku punya akses,” tukas Rastono.

Menurutnya, jika ada yang lakukan tekanan apalagi mengatasnamakan pihak pemerintah, agar melapor ke dinas. “Kami sudah lakukan pertemuan dengan wartawan untuk antisipasi jika ada perilaku demikian,” ujarnya.

Pernyataan tersebut menyusul dugaan pemerasan dilakukan oknum wartawan kepada sejumlah Kepsek di Kotamobagu. Oknum itu mengaku punya kedekatan dengan kerabat wali kota dan klaim anggaran turun karena hasil lobi yang dilakukannya.

Atas kejadian ini, PWI dan AJI telah mengeluarkan pernyataan agar tidak melayani oknum mengatasnamakan wartawan untuk lakukan permintaan uang. Mereka mendesak agar kasus ini ditelusuri dan dilaporkan ke aparat berwajib.

Red