Kotamobagu

Atlit MMA Windri Patilima Sindir Wali Kota Kotamobagu

×

Atlit MMA Windri Patilima Sindir Wali Kota Kotamobagu

Sebarkan artikel ini
Windri Patilima

SATUBMR,SPORT – Dua kali membuat harum nama daerah Kota Kotamobagu, ternyata tak membuat hati para petinggi di Pemerintah Kota Kotamobagu tergerak memperhatikan atlit berprestasi.

Hal ini dikeluhkan Windri Patilima (26), Atlit MMA yang sudah dua kali juara di ajang one pride MMA TV One. Dia mengeluhkan tidak ada perhatian dari Wali Kota Kotamobagu.

“Sudah dua kali juara dan membawa nama harum Kotamobagu, sampai sekarang tak ada perhatian dari camat dan Wali Kota Kotamobagu,” tukas Windri kepada SATUBMR, Sabtu 27 Juli 2019.

Menurut putra asli Bilalang ini, saat debut keduanya di Jakarta, Ia memasukkan proposal ke Wali Kota Kotamobagu, Ir Tatong Bara, tapi sampai sekarang tak ada kabar.

“Cuma dorang janji mo telepon, mar sampe skrg nda ada. Kita cuma modal kase bajalang proposal untuk bertanding ke Jakarta. Itu susahnya tinggal di Kotamobagu, Atlit berprestasi nda diperhatikan,” ujar Windri kesal.

Windri bercerita, sepulang dari bertanding di Jakarta, dia harus kembali ke pekerjaan semula. “Pe pulang dari bertanding, kita bale ba harian. Biasa kerja di toko bangunan, jadi kenek, sopir mikro deng skarang kerja jaringan listrik,” tukasnya.

Windri saat ini namanya sedang popular. Beberapa pekan lalu, Windri menjadi perbincangan warga karena prestasinya mengalahkan lawan Andi Cahyono dari Solo di kelas Welterweight di ajang MMA One Pride TvOne. Dua kali bawa nama harum daerah, tapi sang Bogani ternyata tak diperhatikan.

Supardi Bado