Bolmong

Bogani Rescue PT JRBM, Pimpinan Fadli Bantu Evakuasi Sejak Awal Kejadian

×

Bogani Rescue PT JRBM, Pimpinan Fadli Bantu Evakuasi Sejak Awal Kejadian

Sebarkan artikel ini
Fadli dan Timnya. Foto Ist

SATUBMR,LOLAYAN – Jika anda berada di lokasi kejadian tambang yang ambruk di Busa, Desa Bakan, Kecamatan Lolayan, Bolaang Mongondow, anda akan melihat sosok berpakaian hijau stabilo yang supersibuk.

Dia adalah Fadli (32). Pria asal Tanggerang Banten ini merupakan Ketua Bogani Rescue Team yang dibentuk oleh PT JRBM. Tim yang dipimpinnya ini merupakan agen kemanusiaan untuk menghadapi berbagai bentuk insiden, aksident maupun bencana, baik itu di internal perusahaan maupun di luar perusahaan.

Bogani Rescue Team saat evakuasi manual. Foto Satubmr

Dalam mitigasi bencana, tim ini membuat perencanaan dan mengimplementasikan strategi dan taktik dalam menghadapi segala risiko penyelamatan. Bahkan, saat ini Bogani Rescue Team telah mengantongi 3 penghargaan dari Kementrian ESDM RI sebagai Rescuer sejati.

Tampak Bogani Rescue Team PT JRBM mengevakuasi satu jenazah, Selasa (5/3/2019). Foto Istimewa

Sejak awal penanganan kejadian tambang ambruk di Bakan, Fadli dan rekan timnya selalu terlihat di lapangan. Bahkan, upaya penyelamatan terhadap korban yang masih hidup, mereka rela masuk ke dalam goa tersebut, padahal sangat berbahaya.

Pengalaman Rescue dari Fadli:

– EMERGENCY RESPON SPECIALIS PT.KPC

– EMERGENCY RESPON SPECIALIS PT.PAMA

– EMERGENCY RESPON SPECIALIS PT.PETROCEA

– EMERGENCY RESPONS SPECIALIS PT.TOTAL INDONESIE

– EMERGENCY RESPON SPECIALIS PT. VICO INDONESIA

– EMERGENCY RESPON SPECIALIS PT.DARMA HENWA

– EMERGENCY RESPONS SPECIALIS PT. J RESOURCES BOLAANG MONGONDOW,,

Pengalaman Team Leader Rescuer  Bencana  Alam Indonesia :

– Gempa Tasik

– Gempa Padang

– Gempa Jogjakarta

– Gempa Aceh

– Gempa NTB

– Tsunami PALU

– Longsor Bukit Busa

Berkarir sebagai Rescuer  menghabiskan 96.369 jam hingga saat ini.

Reporter: Jhay Yambat